Pages

Sabtu, 09 April 2011

REVIEW ARTIKEL “KONTRIBUSI IKLIM ORGANISASI SEKOLAH DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA GURU SMU NEGERI DI KOTA MALANG”


   Tugas Review Artikel                                                           Dosen Pembimbing
   Metodologi penelitian BK I                                                  Dra. Riswani, M.Ed


REVIEW  ARTIKEL KONTRIBUSI IKLIM ORGANISASI SEKOLAH DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA GURU SMU NEGERI DI KOTA MALANG”


UIN




Oleh :
YUSNA DELI
10813002459




FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
JURUSAN KEPENDIDIKAN ISLAM
KONSENTRASI BK/IV/B
UIN SUSKA RIAU
2010






“REVIEW”

“Kontribusi iklim organisasi sekolah dan motivasi kerja guru terhadap kinerja guru smu negeri di kota Malang” merupakan sebuah judul artikel karangan andri karmidi. Ada beberapa hal yang perlu di garis bawahi pada sistematika penulisannya. Secara umum artikel ini sudah lengkap, dimana sistematikanya sudah benar. Berdasarkan  kaidah  penulisan yang baik suatu artikel ilmiah hasil penelitian harus mencakup pendahuluan, metode penelitian, hasil,  pembahasan, dan kesimpulan.
Namun demikian juga masih tampak kekurangan pada bagian-bagian tertentu. Pada bagian absrtrak hanya terdapat ringkasan hasil penelitian, seharusnya penulis memaparkan tujuan utama dari penelitian sehingga pembaca memiliki pemahaman betapa pentingnya penelitiannya, dan didalam abstrak juga harus terdapat ringkasan prosedur penelitian
Pada bagian pendahuluan penulis sudah memberikan pemaparan betapa pentingnya judul ini untuk di teliti, dimana penulis memberikan penekanan dengan mengungkapkan permasalahan rendahnya kinerja guru. Pada bagian ini juga penulis memberikan rumusan masalah. Namun rumusan masalah agaknya terlalu banyak yakni hingga 6 rumusan masalah. Tujuan penelitian juga sudah diungkapkan pada bagian ini.
Pada bagian metode sudah mencakup 4 bagian penting yakni pendekatan penelitian, dimana penulis menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian korelasional. Populasi dan sampel sudah tertera jelas. Teknik pengumpulan data dengan sampling acak proporsional dan analisis regresi ganda di gunakan  dalam menganalisis data.
Pada bagian hasil berisi tentang hasil pengujian hipotesis, kemudian penulis melanjutkan ke bagian pembahasan, dimana berdasarkan hasil analisis data diperoleh judifikasi adanya hubungan yang signifikan antara iklim organisasi sekolah dengan kinerja guru SMU negeri dikota Malang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar